AkademikInspirationPrestasiUmum

Smanela Pertahankan Prestasi Dalam Try Out Kejujuran Radar Malang

Smanela kembali mencetak prestasi akademik pada Try Out Kejujuran UTBK yang diselenggarakan oleh Jawa Pos Radar Malang. Try Out ini diikuti oleh siswa SMA se-Malang raya yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 5 Maret 2022 secara daring. Pengumuman peserta yang lolos menuju babak final pada hari Selasa (8/3) dengan 16 siswa dari Smanela, yaitu 8 siswa dari kategori SAINTEK dan 8 siswa dari SOSHUM. Selanjutnya 16 peserta tersebut memasuki babak final yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 12 Maret 2022 dengan puncak pengumuman juara keesokan harinya. 

Kali ini Smanela menjuarai 2 kategori dalam Try Out Radar Malang tahun ini. Diraih oleh Azizah Salma Adenia Arsy dari kelas XII MIPA 4 sebagai juara 1 dalam kategori SAINTEK, dan Sal Sabila Khoirunnida kelas XII MIPA 4 sebagai juara 1 dalam kategori SOSHUM. Mengetahui mereka menjadi juara 1 dalam Try Out ini, tentunya keduanya sama sama senang, sekaligus bangga dengan diri sendiri. Awalnya mereka ikut karena dari sekolah mewajibkan, tanpa disangka mereka berhasil lolos ke babak final. Setelah mengetahui bahwa mereka masuk ke final, keduanya mulai mempersiapkannya dengan sungguh-sungguh dengan harapan bisa membanggakan orang tua, diri sendiri, dan membanggakan nama sekolah. Hasilnya mereka meraih  juara 1 dengan penghargaan yang didapat berupa trophy, serifikat, uang tunai, dan beasiswa masuk ke perguruan tinggi.

Untuk berhasil merebut juara pastinya membutuhkan berbagai macam persipan, begitu pula dengan kedua juara dari Smanela ini. Azizah menuturkan persiapannya dalam menghadapi Try Out ini yaitu degan mengulang materi dari kelas X, XI, dan XII, juga merngerjakan soal-soal latihan tahun lalu yang biasanya dipelajari mulai sore hingga malam hari. Untuk Sal Sabila yang berlatar belakang dari MIPA namun mengikuti TO Soshum, dia mempersiapkannya setiap malam dengan banyak membaca dan mempelajari materi IPS dari awal. Dengan adanya kesempatan ini, kedepannya mereka berharap agar pada tahun-tahun kedepan siswa Smanela dapat mempertahankan prestasi sekolah.

Hingga tahun ini, siswa Smanela masih mempertahankan prestasinya menjadi juara dalam Try Out Radar Malang, tentu saja hal tersebut menjadi prestasi yang membanggakan untuk sekolah.  “Perasaan saya tentu saja senang, karena lagi-lagi Smanela meraih juara. Try Out kejujuran ini merupakan salah satu tujuan sekolah, dimana kualitas produk-produk lulusannya sangat berpengaruh bagi indeks sekolah. Alhamdulillah Smanela sekarang masuk ke nominasi 1000 sekolah terbaik di Indonesia dengan menduduki peringkat ke-200 sekian.” tutur Ibu Nusandari Kusumastuti, S. Pd. selaku Waka Kurikulum. Beliau berharap semoga tradisi juara yang selalu diraih oleh Smanela bisa dilanjutkan, dengan arti bukan untuk menjadi beban namun bisa memberikan tanggung jawab kepada siswa untuk berupaya semaksimal mungkin. 

What's your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in:Akademik