EventInspirationPrestasi

SMANELA ON ACER SMART SCHOOL AWARD

Pelaksanaan Babak Final

SMANELA-Desember 2021. Semoga kita semua selalu dalam perlindunganNya. Dalam ajang ACER SMART SCHOOL AWARD yang di selenggarakan oleh Acer Foundation untuk mengapresiasi sekolah – sekolah yang memiliki pengembangan di bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi (IT) yang visioner dan berkembang, diselenggarakan selama 3 bulan penuh dengan berbagai kegiatan.

Ajang penghargaan ACER SMART SCHOOL AWARD yang diselenggarakan secara nasional, tidak hanya semata ajang berkompetisi sebagai sekolah berkonsep IT saja, namun juga memiliki serangkaian kegiatan – kegiatan yang mengajak sekolah – sekolah peserta untuk mengembangkan kompetensi melalui pelatihan – pelatihan yang diselenggarakan oleh Acer Foundation.

Agenda Kegiatan

Dengan total seluruh peserta 2.165 Sekolah. SMA Negeri 1 Lawang berhasil masuk dalam daftar 10 Besar peserta tingkat SMA yang memiliki visi dan perkembangan IT yang luarbiasa. Sementara itu, salah satu guru kreatif yang juga mengikuti ajang tersebut Ibu Wahyu Setya Wenangsari, M.Pd. juga menjadi 1 dari 10 guru kreatif yang akan diseleksi untuk menjadi guru kreatif tahun ini.

Daftar Nominasi Guru Kreatif

Dalam babak final, SMA Negeri 1 Lawang bersaing dengan sekolah – sekolah berskala nasional untuk memperebutkan 1 kursi School of The Year 2021. Babak final yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting pada Rabu 8 Desember 2021 lalu SMA Negeri 1 Lawang mendapatkan jadwal pada sore hari.

Rundown Gladi Bersih

Daftar Finalis tingkat SMA :

1.SMA PLUS CIBINONG

2.SMA DARUL ULUM 2 UNGGULAN BPPT JOMBANG

3. SMA KUSUMA BANGSA PALEMBANG

4. SMA MAKARIOS

5. SMA FRATER MAKASSAR

6. SMAK PENABUR KOTA TANGERANG

7. SMA N 1 LAWANG MALANG

8. SMA NEGERI MOJOAGUNG JOMBANG

Bersaing dengan 10 sekolah – sekolah berprestasi nasional dan berkembang dalam bidang IT tidak menyurutkan semangat tim SMA Negeri 1 Lawang untuk terus maju dan unjuk gigi dihadapan para dewan juri yang memiliki kompetensi – kompetensi di bidangnya masing – masing.

Tim SMA Negeri 1 Lawang yang di koordinir oleh Ibu Erwin Qodariyah, M.Pd melaksanakan sesi Final yang langsung di presentasikan oleh Bapak Kepala Sekolah Dr. Abdul Tedy, M.Pd untuk menghadapi dewan juri.

Pelaksanaan Babak Final

Pengumuman ACER SMART SCHOOL AWARD pada 15 Desember 2021 telah usai dan SMA Negeri 1 Lawang belum berhasil untuk memperoleh prestasi sebagai SMART SCHOOL of THE YEAR 2021, hal ini juga dialami pada kategori guru kreatif yang diwakili oleh Ibu Wahyu Setya Wenangsari, M.Pd. namun, SMA Negeri 1 Lawang akan terus berbenah untuk menjadi SMART SCHOOL yang mampu berkembang secara terus menerus dan bertransformasi menjadi Sekolah Digital.

2.165 Sekolah dari seluruh propinsi di Indonesia yang berpartisipasi dalam ajang ACER SMART SCHOOL AWARD, SMA Negeri 1 Lawang menorehkan Prestasi dengan menjadi salah satu sekolah dari 10 sekolah yang berhasil memasuki babak final. Hal tersebut sejalan dengan misi bapak Kepala Sekolah Dr. Abdul Tedy, M.Pd bahwa “SMANELA harus memberikan legacy digital berskala global”. Sementara itu, seluruh tim yang terlibat dengan event ACER SMART SCHOOL AWARD juga berbangga akan prestasi yang telah tercatat meskipun belum meraih prestasi tertinggi dalam event tersebut.

-a/k-

What's your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in:Event