AkademikInspirationKerjasama

Studi Tiru Penyelenggaraan Kurikulum Prototype

Studi tiru merupakan konsep belajar yang dilakukan pada suatu lembaga yang dianggap lebih kompeten dalam suatu hal. Kegiatan seperti ini sering dilakukan oleh beberapa institusi, dengan maksud peningkatan mutu, perluasan usaha, perbaikan sistem, penentuan kebijakan baru, perbaikan dan peraturan perundangan.

Demikian pula studi tiru yang dilakukan pada institusi Pendidikan seperti di SMANELA. Kedatangan SMA AL-MAAHIRA pada hari Kamis, 20 Januari 2022 disambut hangat oleh kepala sekolah dan seluruh guru serta staf karyawan. Pembukaan acara ini dimulai dengan berdoa, dilanjutkan dengan sambutan yang berisi tentang perbincangan fasilitas sarana dan prasarana, serta sistem pembelajarannya. Kemudian, kedua partisipan sekolah berkeliling untuk melihat bagaimana proses pembelajaran di SMAN 1 Lawang. 

Kunjungan SMA AL-MAAHIRA ini memiliki tujuan tertentu sesuai dengan penuturan dari Bapak Nuur Hariyanto S.Si., selaku kepala sekolah SMA AL-MAAHIRA, “Kunjungan kita ke SMA 1 Lawang untuk melakukan studi informasi, sehingga kita tahu mana yang bisa kita ambil dan juga menyesuaikan dengan kondisi sekolah kita”. 

Setelah berkeliling, diadakan penutupan dengan memberikan kenang-kenangan kepada SMA AL-MAAHIRA dan sesi foto sebagai dokumentasi. Kegiatan studi tiru ini tentunya memberi manfaat bagi sekolah lain yang ingin menerapkan program yang sama. 

 

What's your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
1
Not Sure
0
Silly
0

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in:Akademik