Program tahunan unggulan dari SMA Negeri 1 Lawang yaitu “Study Exchange” Indonesia-Malaysia yang telah diadakan lagi Mei 2023. Setelah sebelumnya siswa Malaysia ke Smanela beberapa bulan lalu, sebaliknya siswa Smanela berkunjung ke Malaysia tepatnya di Trengganu bersama dengan beberapa siswa-siswi dari sekolah lain yaitu, SMA Negeri 1 Singosari, SMA Negeri 10 Malang dan SMA Negeri 4 Malang yang sudah terdaftar.
Acara ini bertujuan untuk mengenal cara belajar dan juga budaya yang baik untuk bisa disaring dan diterapkan di sekolah. Peserta Study Exchange yang berasal dari Indonesia nantinya akan ditujukan ke beberapa sekolah untuk melakukan kunjungan. Selain itu peserta juga diajak ke beberapa tempat wisata. Kegiatan ini dimulai dari tanggal 12 Mei 2023, dengan kedatangan peserta Study Exchange dari Indonesia yang pertama kali sampai di Singapura untuk transit. Setibanya di Malaysia para peserta disambut oleh kepada Dinas Pendidikan beserta orang tua asuhnya. Malamnya, peserta menginap di rumah masing-masing orang tua asuh. Keesokan harinya mereka datang ke sekolah dan universitas pilihan yang telah ditentukan hingga hari ke 4. Pada hari ke 5 hingga ke 7 mereka diajak untuk menjelajah dan mengenal wilayah serta budaya Malaysia. Di sela-sela kesibukan mereka juga diajak untuk mengunjungi tempat wisata khas Malaysia yang mereka tempati seperti ke Masjid Kristal Trengganu, Pusat Sains Trengganu, Genting High Land, menaiki cable car, Chin swe temple, Jonker Street, Twin Tower dan masih banyak yang lain tempat wisata yang mereka kunjungi. Pada hari ke 8 telah tiba jadwal mereka untuk kembali ke Indonesia yang sekiranya mereka tiba pada sore hari.
Antusias pada siswa terhadap kegiatan ini sangat besar terlihat ketika mereka menjalankan kegiatan ini, meskipun jadwalnya yang sangat padat mereka tetap bersemangat dan menjalankannya dengan sepenuh hati. Mereka juga sangat senang ketika mendapatkan teman-teman baru, relasi baru dan ada orang tua asuh yang sangat baik. “ Kesan dari Student Exchange kali ini ketika di Trengganu, orang di sana sangat ramah dan sopan jika dibandingkan wilayah lain, kebiasaan displin tampak dari setiap tahapan kegiatan yang teratur. Selain itu, budaya belajar yang kondusif layak untuk ditiru, cuma ada satu catatan yang mungkin bisa dievaluasi ke depannya ialah adaptasi makanan yang tidak biasa bagi siswa dari Indonesia.”, Ucap Bapak Juzki Arif M.Pd, selaku Waka Humas.
Bapak Juzki berharap bahwa di event Student Exchange pada tahun depan semoga pesertanya bisa bertambah dan menjadi lebih banyak lagi dari pada tahun kemarin. Karena dengan banyak peserta maka akan bisa menjadi kesempatan untuk membuka wawasan bagi para siswa. Dan juga semoga pada Student Exchange tahun berikutnya bisa memunculkan semangat yang lebih bagi para siswa siswi SMA Negeri 1 Lawang.