Umum

SMAN 1 Lawang Membuka Peluang bagi Siswa-Siswinya untuk Menimba Ilmu di Kampus Terbaik IPB University

Press Release IPB Campus Visit 

SMAN 1 Lawang Membuka Peluang bagi Siswa-Siswinya untuk Menimba Ilmu di Kampus Terbaik IPB University

Bogor, 11 Juli 2024 – Rombongan guru dan tenaga kependidikan SMA Negeri 1 Lawang melakukan kunjungan edukatif ke IPB University. Kegiatan yang bertajuk IPB Campus Visit ini diikuti oleh 25 orang guru dan tenaga kependidikan SMAN 1 Lawang yang bertujuan untuk menggali informasi tentang program studi dan jalur masuk yang ada di IPB University.

Pengenalan tentang IPB University disampaikan langsung oleh Kepala Bagian Humas IPB University, Siti Nuryati, STP, MSi.  “IPB University membuka kesempatan kepada para calon mahasiswa baru dengan menyediakan beragam jalur masuk,” ujarnya. Hal tersebut disambut antusias oleh guru-guru SMAN 1 Lawang mengingat sekolahnya merupakan sekolah berprestasi yang menjadi sekolah terbaik ke-15 di Jawa Timur dan masuk ranking top 150 sekolah terbaik di Indonesia.

Kegiatan ini juga turut dihadiri oleh salah satu alumni SMAN 1 Lawang yang kini menjadi dosen di IPB University yaitu Prof. Agus Setiyono “Saat ini IPB University tidak hanya bergerak pada bidang pertanian, keilmuan terus berkembang dan lebih kompleks. IPB University sudah membuka program studi baru yang menarik seperti Kedokteran dan Smart Agriculture”, ujarnya.

Kepala SMAN 1 Lawang Dr Abdul Tedy, M.Pd berharap semoga kunjungan ini dapat membuka jalan siswa-siswinya untuk dapat berkuliah di IPB University. “Semoga ini menjadi langkah awal kami untuk bisa mengantarkan siswa-siswi terbaik kami untuk dapat berkuliah di IPB University.” Beliau juga menambahkan apresiasi kepada IPB University yang sudah memfasilitasi kegiatan ini, “Kami sangat berterima kasih kepada IPB University yang memberikan kemudahan kepada kami untuk dapat melangsungkan kegiatan ini,” pungkasnya.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan terjalin hubungan baik antara IPB University dan SMAN 1 Lawang, serta memberikan dampak positif bagi perkembangan pendidikan dan prestasi siswa.

 

Penulis

Hamzah Alfaris

 

   

What's your reaction?

Excited
0
Happy
0
In Love
0
Not Sure
0
Silly
0

You may also like

Leave a reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

More in:Umum