Pada tanggal 19 Januari 2024 telah diadakan pelatihan dasar atau diklat ekstrakurikuler jurnalistik di laboratorium fisika. Kegiatan dimulai pukul 8 pagi hingga 1 siang, kegiatan ini memberikan wawasan mendalam kepada peserta mengenai dunia jurnalistik. Peserta yang mengikuti kegiatan sejumlah 16 peserta. Pembicara yang mengisi materi tidak lain adalah Abdul Halim, seorang jurnalis berpengalaman dari Malang Posco Media, dan Bapak Moh. Fikri Zulfikar, seorang dosen di Universitas Islam Tribakti Lirboyo Kediri.
Diklat ini diselenggarakan dengan susunan acara yang terstruktur, mencakup pemaparan materi, games,, dan permainan kelompok. Peserta terlihat antusias dan aktif dalam sesi tanya jawab, menunjukkan ketertarikan mereka terhadap dunia jurnalistik. Suasana di laboratorium fisika menjadi sarana yang inspiratif untuk mendalami pengetahuan seputar penulisan berita dan teknik jurnalistik.
Abdul Halim memberikan wawasan praktis dari pengalamannya sebagai jurnalis seperti ilmu dasar kepenulisan artikel, sementara Bapak Moh. Fikri Zulfikar menyajikan sudut pandang akademis dan cara mengembangkan media sosial dari dunia pers. Kombinasi dua pembicara ini memberikan pemahaman yang komprehensif kepada peserta, membuka wawasan mereka terhadap berbagai aspek jurnalistik.
Rangkaian acara berlangsung lancar, dengan permainan dan quiz yang tidak hanya menghibur tetapi juga memberikan tantangan berpikir kepada peserta. Keaktifan peserta dalam permainan kelompok menciptakan atmosfer positif dan kerjasama di antara mereka. Pelatihan ini bukan hanya menjadi sumber pengetahuan baru, tetapi juga mempererat hubungan antarpeserta serta menggugah semangat mereka untuk mengeksplorasi lebih dalam dalam dunia jurnalistik.